-->

RESEP MEMBUAT ROTI PISANG COKLAT

RESEP MEMBUAT ROTI PISANG COKLAT 

RESEP MEMBUAT ROTI PISANG COKLAT
By: Mamanya Riva

BAHAN - BAHAN
- 300 gr tepung protein tinggi (tepung cakra)
- 100 gr tepung protein sedang (segitiga biru)
- 6 gr ragi instan ( fermipan)
- 15 gr susu bubuk putih (Dancow)
- 70 gr gula pasir
- 2 kuning telur
- 1 putih telur
- 175 ml air es
- 75 gr mentega tawar
- 1 1/4 sdt garam

BAHAN ISIAN
- 15 buah pisang uli/oli
- Coklat meises/ceres, secukupnya

BAHAN OLESAN
- 2 sdm susu evaporated (saya pake Carnation)

RESEP MEMBUAT ROTI PISANG COKLAT 
CARA MMEBUAT
1. Roti, Campur tepung cakra, tpung terigu, ragi instan, susu bubuk dan gula pasir, aduk rata.
2. Masukkan telur dan air es sedikit demi sedikit sambil diuleni smp kalis (hati2 mengunakan airnya sekiranya sudah cukup hentikan)
3. Tambahkan mentega dan garam, uleni kembali elastis, Diamkan 30 menit sampai mengembang.
4. Timbang roti masing2 50 gr, Bentuk bulat, Diamkan kembali 10 menit.
5. Kemudian giling tipis memanjang, potong2 tipis satu bagian sisinya tidak putus, lalu beri bahan isi 1 potong pisang dan meises dibagian yang tidak dipotong, kemudian gulung,
6. Lalu letakkan diloyang yang sudah diolesi margarin tipis2, lalu diamkan 75 menit hingga mengembang.
7. Kemudian olesi bahan olesan.Oven dengan suhu 190 cc selama -+ 15 menit (tergantung oven masing2).
# Jumlah15 buah roti
Selamat mencoba