-->

Resep Membuat Lapis Kanji Aroma Jeruk

Resep Membuat Lapis Kanji Aroma Jeruk 

Resep Membuat Lapis Kanji Aroma Jeruk
By Bunda Ravira

A. Bahan - Bahan
- 650 gr tepung kanji kwalitas bagus (cap tani ) supaya hasil mengkilat
- 50 gr tepung beras
- 1600 ml santan kental
- 20 lbr daun jeruk purut sobek2
- 500 gr gula pasir
- 1/2 sdg garam
- Pewarna hijau dan merah

B. CARA MEMBUAT
- Rebus santan, gula, garam, daun jeruk purut aduk aduk terus sampe gula larut dan santan mendidih, masak terus jangan sampe santan pecah
- Angkat santan, lalu saring dan biarkan hangat
- Tuang kedua tepung lalu tuang santan sedikit demi sedikit sampai habis dan tercampur rata
- Ambil sedikit adonan beri pewarna merah buat atasnya
- Sisa adonan bagi 2, satu beri warna hijau dan 1 lagi biarkan putih
- Panaskan kukusan tutup kasih kain
- Siapkan cetakan oles minyak, tuang adonan putih kukus 7 menit lalu hijau kukus lagi 7 menit dan strs nya hingga adonan habis, terakhir kukus 30 menit
- Angkat kue dan biarkan bnr bnr dingin, lalu keluarkan kue dan potong sesuai selera
Selamat mencoba